Mata Kuliah

Kamis, 24 April 2014

IDE BISNIS KEWIRAUSAHAAN

Ide Bisnis 
 
I. Apa itu ide Bisnis
Suatu ide usaha/bisnis yang bagus adalah penting, atau bahkan merupakan persyaratan untuk usaha/bisnis yang sukses. Namun demikian ide bisnis yang bagus biasanya tidak langsung datang kepada pengusaha, tetapi merupakan hasil dari kerja keras dan upaya dari pengusaha untuk membangkitkan, mengidentifikasi dan mengevaluasi peluang.Ide usaha (bisnis) adalah respon seseorang, banyak orang, atau suatu organisasi untuk memecahkan masalah yang teridentifikasi atau untuk memenuhi kebutuhan di suatulingkungan (pasar, masyarakat). Mencari sebuah ide bisnis yang bagus adalah langkah awal untuk mengubah keinginan dan kreatifitas pengusaha menjdi peluangusaha/bisnis.

Dalam memulai ide bisnis tidak harus menunggu dan membuat rencana yang sempurna tapi cukup dengan bermodalkan
1. kemauan - APAPUN DAPAT JADI PELUANG, ASAL MAU !!!
2.menciptakan KONDISI KEPEPET !!!! ADALAH MOTIVASI TERBESAR DI DUNIA
3.KETAKUTAN HANYALAH BAYANGAN, HADAPI UNTUK
MENGALAHKANNYA !!. berani dalam mengambil resiko dalam menghadapi persaingan bisnis.


Kiat supaya ide bisnis yang dijalankan berkembang dengan baik :

          Mempunyai ide saja tidak cukup.
        Kuncinya adalah pelaksanaan
         Jangan terlalu berfokus pada ide bisnis yang baru untuk berhasil.
        Kadang-kadang bisnis yang baik dan menguntungkan berasal dari ide bisnis kecil yang sederhana 
         Kadangkala ide bisnis baru yang luar biasa bisa menjadi bumerang bagi anda.
        Lebih mudah memperoleh satu bagian kecil dari pasar yang sudah ada daripada menciptakan pasar baru
         Perhatikan dan pelajari juga ide bisnis yang lama.
Sebagian besar ide bisnis terbaik untuk bisnis baru berasal ide-ide bisnis yang pernah dikembangkan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar